Dirjenbun Mengukuhkan 107 Ketua Kelompok Substansi dan Ketua Tim Kerja lingkup Ditjen Perkebunan
Diposting Selasa, 17 Oktober 2023 09:10 am
Jakarta – Dirjen Perkebunan Andi Nur Alam Syah mengukuhkan 107 pejabat fungsional dan pelaksana yang ditugaskan sebagai Ketua Kelompok Substansi dan Ketua Tim Kerja lingkup Ditjen Perkebunan. Dalam acara tersebut hadir Plt. Mentan Arief Prasetyo Adi bersama dengan Wamentan Harvick.
Plt. Mentan Arief Prasetyo Adi memotivasi jajarannya agar terus semangat dan proaktif meningkatkan kinerjanya demi memperkokoh perkebunan Indonesia.
“Luar biasa ini semangatnya ya. Tapi ingat untuk dijaga ya semangatnya, bertransformasi menjadi lebih baik lagi. Ditingkatkan kinerjanya, programnya dibenahi lagi, agar semua kegiatan perkebunan semakin baik dan tepat guna serta jaga integritas itu terpenting. Kerjakan apa yang menjadi tanggungjawab kalian masing-masing,” ujar Plt. Mentan dalam sambutannya.
Di kesempatan yang sama, Wakil Mentan Harvick Hasnul Qolbi, juga menyatakan sependapat dengan Plt Mentan. “Saya rasa integritas itu penting untuk diterapkan, dan lakukan peningkatan kinerja jadi lebih baik. Ini untuk pertanian kita,” ujar Wamen.
Di ujung pengukuhan, Dirjen Perkebunan memberikan arahan kepada para pejabat lingkup Ditjen Perkebunan untuk segera lakukan identifikasi dan evaluasi secara mendetail serta laporkan progres terkait tusi masing-masing Direktorat dan Balai.
“Kita harus tuntaskan yang diminta pak Menteri ini secara detail baik dari perencanaan, pengawasan, perkembangan dan persebarannya. Berkolaborasi dengan lembaga riset dan lakukan inovasi, dipetakan mana tanaman yang perlu segera di replanting. Sawit dan tebu merupakan potensi energi dan pangan masa depan jadi harus disegerakan bentuk BPDP Tebu. Selain itu dibuat peta sebaran opt sehingga jika tahun depan ada kasus tersebut dapat segera dilakukan pengendalian atau penanganan ke daerah yang tergejala. Identifikasi tantangan perkebunan kedepan, cari solusi tepat guna dengan manajemen yang simple, cepat dan tepat, serta didukung dengan digitalisasi yang mumpuni agar semua bisa berjalan secara efektif dan efisien,” ujar Andi Nur saat memberikan arahannya.
Terakhir, Andi Nur Alam Syah memberi pesan untuk semua pejabat lingkup Ditjen Perkebunan. “Kinerja harus kita terus laporkan ke Mentan, matrik dan progresnya setiap minggu. Ayo sama-sama bertransformasi demi memperkokoh dan memajukan perkebunan Indonesia menjadi lebih baik lagi dan tepat guna,” ujar Andi Nur.